Pos Polisi Dipinggir jalan Dibikin Oleh Masyarakat
Sudah banyak orang yang mengetahui,belasan Pos Polisi dipinggir jalan dalam Kota Solo yang dibangun oleh organisasi masyarakat,kecuali Pos tetap yang berada di perempatan maupun pertigaan dibangun sendiri oleh pihak Kepolisian,seperti di Pos Faroka,Pos Fajar Indah dan Pos Gladag Solo.
Adanya himbauan agar Pos Polisi dibongkar,ternyata memang tidak semudah karena Pos Polisi tersebut awalnya dibikin oleh organisasi masyarakat.Satu satunya Pos Polisi lalu lintas yang sudah dibongkar berada di sebelah Utara Terminal Tirtonadi Solo,alasanya Terminal Baru digeser ke arah Barat sehinga perlu dikaji lagi.
Menurut Kasatlantas Polresta Surakarta Kompol Matrius Smik,ada kesan bahwa pos polisi dipinggir jalan dipergunakan oleh oknum petugas untuk yang tidak semestinya ketika menindak pelanggaran lalu lintas.
Jadi sebenarnya yang salah itu bukan Pos Polisi akan tetapi oknum petugasnya,tegas Perwira Satlantas Polresta.
Fungsi sebenarnya pos polisi,menurutnya untuk transit sebentar setelah Petugas melakukan patroli keliling
atau dengan bahasa lain tempat istirahat sebentar.
Sampai medio Maret 2013,Pos Polisi yang berada dipinggir jalan raya masih bertahan alias tidak dibongkar,karena ternyata masyarakat sendiri tidak bermaksud membongkarnya,tegasKasatlantas Surakarta.
Pakdesri.
Jumat, 15 Maret 2013
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar